Jumat, 28 Oktober 2011

GUNUNG SRANDIL


Misteri Gunung Srandil
Srandil asal kata dari Srana lan Adil, mengandung arti bahwa Gunung Srandil merupakan salah satu sarana mencari keadilan hidup, tempat untuk mengasah diri dan mendalami arti hidup.
tidak sedikit pula orang  yang menghubungkan dengan tempat mencari pesugihan, ada juga yang mengatakan Gunung Srandil adalah tempat yang di sakralkan yang tidak semua orang diijinkan masuk. Namun, pada kenyataannya tidak demikian, Gunung Srandil merupakan tempat peziarahan ‘yang didalamnya bersemayam para leluhur tanah Jawa


Gunung Srandil terletak dipesisir Pantai Selatan, tepatnya di Desa Glempang Pasir, Kecamatan Adipala, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Lokasi Gunung Srandil sebenarnya masih dibawah naungan TNI Angkatan Darat, yang dikelola oleh DENSIBANG (Detasemen Seni dan Bangunan).
Konon Gunung Srandil merupakan titik utama Eyang Semar atau Kaki Tunggul Sabdo Jati Doyo Amung Rogo. Sedikitnya ada tujuh titik pepunden atau leluhur yang bersemayam, ketujuh titik tersebut terbagi dalam dua lokasi, yaitu lokasi dibawah ada lima titik pepunden dan dua titik lainnya ada di puncak Gunung Srandil. Kesemuanya merupakan rangkaian yang berurutan apabila hendak berziarah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar